Sertijab Bupati Batanghari, Fadhil: Masih Ada Hal Yang Harus Dilakukan Penguatan di Kepemimpinan Sebelumnya

    Sertijab Bupati Batanghari, Fadhil: Masih Ada Hal Yang Harus Dilakukan Penguatan di Kepemimpinan Sebelumnya
    PJ Sekda Batanghari dan Bupati Batanghari, Foto: Wartawan Lainnya

    Batanghari - Serah terima jabatan Bupati dan Wakil Bupati Batanghari M.Fadhil Arief dan H.Bakhtiar di pendopo Kabupaten Batanghari Provinsi Jambi, Selasa (09/03/2021).

    Dalam kata sambutannya Bupati Batanghari M.Fadhil Arief yang didampingi wakil Bupati Batanghari H.Bakhtiar manyampaikan rasa terimakasihnya kepada Allah SWT dan masyarakat yang telah memberikan kepercayaan untuk mengemban amanah membangun Batanghari.

    "Dalam kesempatan ini saya ingin menyampaikan terima kasih kepada kita semua khususnya bapak M.Mulawarmansyah atas kontribusinya selama menjalankan tugas sebagai pelaksana harian (PLH) Bupati Batanghari, insya allah jasa dan pengabdian bapak mendapat pahala dari allah SWT.

    "Dalam kesempatan ini juga saya mengucapkan ribuan terimakasih kepada seluruh Masyarakat Kabupaten Batanghari yang memberikan kepercayaan bersama bapak H.Bakhtiar sebagai Bupati dan wakil Bupati Batanghari, kami memohon do'a restu kepada segenap komponen masyarakat agar kami bisa manjalankan amanah ini dengan sebaik - baiknya dan kami menyadari selama kepemimpinan periode sebelumnya masih ada hal-hal yang perlu dilakukan penguatan baik pada tataran kebijakan maupun operasional", Kata Bupati.

    Tambah Bupati lagi, "Selanjutnya semangat dan kontribusi kita semua diharapkan dapat mewujudkan Kabupaten Batanghari sesuai dengan visi dan misi kami yaitu, perubahan menuju arah baru Batanghari tangguh (terdepan agamis, nyaman, gotong royong bermutu dan harmonis), untuk itu satu yang harus kita jaga ialah semagat dan kekompakan serta kita tumbuhkan spirit dan semagat mencintai daerah untuk dapat mewujudkan Kabupaten Batanghari yang tangguh.

    "Demikian yang dapat saya sampaikan pada kesempatan ini, kepada Allah SWT kita berserah diri, semoga semua yang kita rencanakan untuk kepentingan rakyat Kabupaten Batanghari mendapat petunjuk dari ridonya, amin ya robbal alamin", ucap Bupati Batanghari M.Fadhil Arief.

    Pada acara tersebut hadir PJ Bupati Batanghari yang diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Propinsi Jambi Bapak H.Apani Saharudin, Ketua DPRD, Para unsur forum Komunikasi Pimpinan Daerah, Ketua Pengadilan Negeri, Pengadilan Agama, PJ Sekda, para Asisiten dan Staf Ahli, serta Ketua KPU dan Ketua Bawaslu Batanghari. Serta Para Camat dan OPD yang ada di lingkup Kabupaten Batanghari, berserta para tamu undangan lainnya.

    (Randy)

    Batanghari Jambi
    Randy Pratama

    Randy Pratama

    Artikel Sebelumnya

    Sambutan Bupati Kabupaten Batanghari Dalam...

    Artikel Berikutnya

    PT Sabda Kreasi Diduga Langgar Perpres Tentang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Perebutan Suara Rakyat Bungo untuk Pilkada Serentak Sepakat Kedepankan Persaudaraan
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel

    Ikuti Kami